Penggunaan Jargon dalam Acara Stasiun Televisi Trans Media

Annisa Nur Aulia, Charlina Charlina, Elvrin Septyanti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk membahas bentuk, fungsi, dan makna jargon yang terdapat dalam acara stasiun televisi Trans Media. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa teknik dokumentasi dan teknik mencatat. Teknik analisis data spiral berupa mentranskripsikan tuturan yang mencakup kata dan kalimat jargon, mengidentifikasi jargon yang digunakan oleh pembawa acara stasiun televisi, mengklasifikasikan jargon berdasarkan bentuk, fungsi dan makna, menganalisis jargon berdasarkan bentuk, fungsi, dan makna, memaparkan jargon berdasarkan bentuk, fungsi, dan makna, dan menyimpulkan jargon berdasarkan bentuk, fungsi, dan makna. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat tiga bentuk jargon, yaitu jargon berbentuk kata sejumlah 3 data, jargon berbentuk kalimat 46 data dan jargon berbentuk pantun 1 data. Fungsi jargon yang ditemukan fungsi mengidentifikasi sejumlah 31 data dan fungsi mengingatkan sejumlah 29 data. Makna yang ditemukan (1) 11 makna leksikal, (2) 5 makna gramatikal, (3) 32 makna referensial, (4) 1 makna asosiatif, dan (5) 1 makna denotatif. Jadi jargon yang terdapat dalam acara stasiun televisi trans media yaitu trans tv dan trans 7 memiliki bentuk, fungsi, dan makna tersendiri.

References


Anwar, K. (1984). Fungsi Bahasa dan Peranan Bahasa. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Aslinda & Leni S. (2010). Pengantar Sosiolinguistik. Bandung: Refika Aditama.

Chaer, A., & Agustina, L. (2010). Sosiolinguistik Pengantar Awal. Jakarta: Rineka Cipta.

Charlina & Sinaga, M. (2007). Morfologi. Pekanbaru: Cendikia Insani.

Darmawati, U. (2009). Ragam Bahasa Indonesia. Klaten: Intan Pariwara.

Keraf, G. (1984). Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Moleong, J. L. (2005). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Rochayah & Djamil, M. (1995). Sosiolinguistik. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Rokhman, F. (2013). Sosiolinguistik. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sumarsono. (2007). Sosiolinguistik. Yogyakarta: Pusaka Pelajar.




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jtuah.3.1.p.35-42

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.